Ticker

6/recent/ticker-posts

Gubernur Jambi H Al Haris Janji Sumbangkan 1 Unit Ambulance Untuk PPTSB Jambi

Gubernur Jambi H Al Haris disematkan Ulos Batak oleh Ketua Wilayah PPTSB Provinsi Jambi Drs Albertus Sinaga MPd didampingi Dewan Pembina PPTSB Cabang Kota Jambi Ir Abdel Sinaga menghadiri Pesta Bona Taon PPTSB Cabang Kota Jambi sekaligus Pemekaran Cabang PPTSB Kota Jambi jadi dua cabang sekaligus pelantikan Bp Janter Sinaga dan Bp Rimson Sinaga sebagai Ketua PPTSB Cabang Kota Jambi I dan PPTSB Kota Jambi II berikut segenap jajaran pengurus Periode 2024-2028 di Gedung Olah Raga (GOR) Kotabaru Kota Jambi, Minggu (25/2/2024). (Foto By: Moses Juneri Manihuruk)

Calon Wali Kota Jambi Haji Abdul Rahman (HAR) Juga Hadir 


JAMBI-Gubernur Jambi H Al Haris menjanjikan akan memberikan 1 unit Mobil Ambulance untuk Keluarga Besar Parsadaan Pomparan Toga Sinaga Boru (PPTSB) Provinsi Jambi. Sumbangan 1 unit Mobil Ambulance tersebut sebagai tanda bahwa Gubernur Jambi Al Haris merupakan bagian dari keluarga Toga Sinaga, karena sejak kecil memiliki Orang Tua Angkat Pak Sidabutar/ Br Sinaga di Jangkat, Kabupaten Merangin.

Al Haris juga mengatakan, bantuan 1 unit Mobil Ambulance itu diperuntukkan untuk keluarga besar Toga Sinaga yang nantinya diserahkan kepada Pengurus Wilayah PPTSB Provinsi Jambi. Al Haris juga sejak kecil sudah bagian dari keluarga Toga Sinaga, dari keluarga sederhana hingga berhasil menjadi Gubernur Jambi.

Hal itu terungkap saat Gubernur Jambi H Al Haris menghadiri Pesta Bona Taon PPTSB Cabang Kota Jambi sekaligus Pemekaran Cabang PPTSB Kota Jambi jadi dua cabang sekaligus pelantikan Bp Janter Sinaga dan Bp Rimson Sinaga sebagai Ketua PPTSB Cabang Kota Jambi I dan PPTSB Kota Jambi II berikut segenap jajaran pengurus Periode 2024-2028 di Gedung Olah Raga (GOR) Kotabaru Kota Jambi, Minggu (25/2/2024).


Pada kesempatan itu Gubernur Jambi H Al Haris disematkan Ulos Batak oleh Ketua Wilayah PPTSB Provinsi Jambi Drs Albertus Sinaga MPd didampingi Ketua Cabang PPTSB Kota Jambi Periode 2016-2024 Ir Abdel Sinaga dan Ketua PPTSB Cabang Kota Jambi II R Sinaga/ Br Sitinjak serta Ketua PPTSB Cabang Kota Jambi I Janner Sinaga / Br Pasaribu.

Gubernur Jambi H Al Haris dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas undangan keluarga Toga Sinaga Jambi, yang merupakan suara kehormatan bisa bersama di tengah keluarga Toga Sinaga Jambi. Dia juga mengapresiasi keberadaan Organisasi PPTSB yang telah berbadan hukum serta telah lahir sejak Tahun 1940.

"Sejak kecil saya memiliki orang tua angkat sekaligus guru saya sejak SD di jangkat Merangin yakni pak Sidabutar/ Br Sinaga. Apa yang diceritakan orang tua saya pak Sinabutar adalah benar dan saya bagian dari keluarga Toga Sinaga. Sebagai kepedulian saya kepada keluarga besar Toga Sinaga, saya akan menyumbangkan 1 unit Ambulance," ujar Al Haris yang disambut tepuk tangan riuh dari sekitar 5000 (1008 KK) warga PPTSB Jambi yang hadir.

Sementara Ketua Wilayah PPTSB Provinsi Jambi Drs Albertus Sinaga MPd mengapresiasi Gubernur Jambi H Al Haris yang telah sukses membangun Provinsi Jambi. Drs Albertus Sinaga juga berjanji akan terus mendukung Al Haris untuk maju kembali sebagai Gubernur Jambi pada pemilu November 2024. 

"Keluarga PPTSB di Provinsi Jambi ada sekitar 3300 KK Pak Gubernur. SDM PPTSB di Provinsi Jambi cukup banyak yang bisa bersama-sama mendukung kinerja pak Gubernur. PPTSB Jambi cukup bangga mendapatkan 1 unit Ambulanca untuk keperluan keluarga besar Toga Sinaga di Provinsi jambi," ujar Albertus Sinaga.

Pesta Bona Taon PPTSB Cabang Kota Jambi yang dilaksanakan di Gedung Olah Raga (GOR) Kotabaru, Kota Jambi, Minggu 25 Februari 2024 mulai Pukul 09.300 WIB hingga Pukul 18.00 WIB berjalan sukses. Ibadah dimulai Pukul 09.30 WIB dan Kotbah oleh Pdt Samsir Deli Sinaga, D.Min dari HKBP Pekanbaru, Riau. Ibadah meliputi Paragendaon, Prosesi, Votum-Introitus-Doa, Bernyanyi, Paduan Suara Paniaran Sinaga, Doa Pangondianon, Vokac Group Boru Sinaga, Bernyanyi dan Persembahan dan terakhir Doa Penutup-Berkat. 

Sedangkan untuk mengisi hiburan menampilkan Embas Trio dan ARANSA TRIO (PERSONIL ARANSA TRIO-1:ADY NAINGGOLAN-2:ANRI NAINGGOLAN 3:ARYO NADEAK). MC Acara dipandu oleh Erin Br Sihombing dan Ap Romas Sinaga.

Pelaksanaan Pesta Bona Taon PPTSB Cabang Kota Jambi ini juga dihadiri kandidat bakal calon Wali Kota Jambi Haji Abdul Rahman (HAR). 

Pelaksanaan Pesta Bona Taon PPTSB Cabang Kota Jambi ini juga dihadiri kandidat bakal calon Wali Kota Jambi Haji Abdul Rahman (HAR). Kehadiran HAR disambut oleh Ketua Panitia dan Ketua PPTSB Cabang Kota Jambi I dan II dan Penasehat PPTSB Jambi. Pada saat pemyambutan HAR mendapat pengalungan Bunga sama seperti kepada Gubernur Jambi.

Pada kesempatan itu HAR juga disematkan Ulos Batak oleh Ketua Wilayah PPTSB Provinsi Jambi Drs Albertus Sinaga MPd didampingi Ir Abdel Sinaga dan Ketua PPTSB Cabang Kota Jambi II R Sinaga/ Br Sitinjak serta Ketua PPTSB Cabang Kota Jambi I Janner Sinaga / Br Pasaribu. Seagai "PisoPiso" Ulos HAR berdonasi Rp 50 Juta untuk PPTSB Jambi. 

Melalui Ir Abdel Sinaga, keluarga besar Toga Sinaga yang berjumlah sekitar 1400 KK di Kota Jambi siap mendukung HAR jadi Wali Kota pada Pilkada Wali Kota Jambi pada 27 November 2024 mendatang.

Sementara HAR dalam sambutannya sangat mengapresiasi undangan PPTSB Jambi kepada dirinya. Dia juga berharap dan memohon Doa Restu dari keluarga besar Toga Sinaga untuk suksesi Pilkada Wali Kota Jambi 27 November 2024. Juga mengucapkan terimaksih kepada seluruh keluarga besar Toga Sinaga atas antusias menyambut kehadirannya di GOR Kotabaru Jambi, Minggu (25/2/2024).

Prosesi Pelantikan Pengurus

Sebelum memasuki prosesi pelantikan Pengurus PPTSB Cabang Kota Jambi, diawali laporan ketua panitia pelantikan dan Pesta Bona Taon St M Sinaga/ Br Silaban. Kemudian dilanjutkan dengan Upacara Nasional dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mengheningkan Cipta yang dipimpin oleh  Ketua Wilayah PPTSB Provinsi Jambi Drs Albertus Sinaga MPd.

Acara pelantikan diawali dengan pembacaan Surat Keputusan Pengurus  PPTSB Cabang Kota Jambi Periode 2024-2028 oleh Sekretaris Wilayah PPTSB Provinsi Jambi Bp Erick PH Sinaga. Kemudian pembacaan janji dan pelantikan oleh Ketua Wilayah PPTSB Provinsi Jambi Drs Albertus Sinaga MPd. Prosesi pelantikan ini dipandu oleh Seksi Pelantikan Bp Tigor Sinaga.

Selanjutnya pemberian Ulos dan Penyematan Sortali serta Hajut oleh Ketua Wilayah PPTSB Provinsi Jambi Drs Albertus Sinaga MPd didampingi Istri Br Bakkara kepada Ketua PPTSB Cabang Kota Jambi I Bp Janner Sinaga didampingi istri Br Pasaribu dan Ketua PPTSB Cabang Kota Jambi II Bp Rimson Sinaga dan istri Br Sitinjak.


Juga penyerahan Pataka PPTSB dari Ketua Wilayah PPTSB Provinsi Jambi Drs Albertus Sinaga MPd kepada Ketua PPTSB Cabang Kota Jambi I Bp Janner Sinaga didampingi istri Br Pasaribu dan Ketua PPTSB Cabang Kota Jambi II Bp Rimson Sinaga dan istri Br Sitinjak.

Usai pelantikan dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat oleh Ketua Wilayah PPTSB Provinsi Jambi Drs Albertus Sinaga MPd dan pengurus lainnya kepada Pengurus dan Penasehat yang baru dilantik.

Setelah prosesi pelantikan, dilanjutkan dengan makan bersama yang diselingi hiburan dari Artis Batak Jambi, Embas Trio dan Aransa Trio. Kemudian juga diadakan pemberian Dana Bantuan Pendidikan Kelaurga PPTSB Cabang Jambi Tahun 2024 kepada anak didik yang terjaring tingkat SD, SMP, SMA, SMK dari sektor 1 hingga sektor 8. Setidaknya ada 90 lebih anak yang menerima bantuan pendidikan tersebut .

Kemudian dilanjutkan dengan acara “Panortoron” hingga pukul 18.00 WIB. Dua hadiah Sepeda Motor yang disediakan Panitia membuat anggota PPTSB Cabang Kota Jambi yang hadir betah menunggu hingga acara selesai. 

Setidaknya ada 100 unit hadiah hiburan menarik berupa minyak kemasan, gula kemasan, ambal, kipas angin dan beras. Hadiah itu juga bagian dari membeli kupon seharga Rp 5.000 perlembar. Hadih 1 unit Motor Metik dimenangkan oleh Pak Marbun dari PPTSB Sektor 2. Seluruh kegiatan juga diabadikan dalam bentuk Video dan Foto oleh Panitia. 

Ketua Panitia Muscab dan Pesta Bona Taon PPTSB Kota Jambi St M Sinaga/ Br Silaban didampingi Sekretaris R Sinaga/Br Sitanggang dan Bendahara I Robinson Sigalingging SPd membacakan hasil pesta secara global. Secara rinci laporan pemasukan dan pengeluaran pesta akan dilaporkan saat LPJ panitia.

Sementara Ketua Wilayah PPTSB Provinsi Jambi Drs Albertus Sinaga MPd/ Br Bakara, Ketua PPTSB Cabang Kota Jambi Ir Abdel Sinaga Periode 2016-2019-2024, mengapresiasi kinerja Ketua Panitia Pesta Bona Taon PPTSB Kota Jambi St M Sinaga/ Br Silaban dan jajaran yang sangat berjibaku dalam mensukseskan Musyawarah Cabang PPTSB Ke VI Cabang Kota Jambi di Gedung Budi Mulia, Mayang Kota Jambi, Minggu (29/10/2023) lalu dan pelaksanaan Pesta Bona Taon dan Pelantikan Pengurus PPTSB Cabang Kota Jambi Periode 2024-2028 di GOR Kota Jambi, Minggu 25 Februari 2024. Acara ditutup dengan Doa oleh Pdt Samsir Deli Sinaga, D.Min. (Infokom Asenk Lee Saragih/ Foto Moses Juneri Manihuruk)





Galeri Foto Kehadiran Gubernur Jambi H Al Haris dan Haji Abdul Rahman (HAR). 

































































Pak Sidabutar/ Br Sinaga menceritakan kisah Al Haris mulai dari SD hingga jadi Gubernur Jambi.






















Galeri Foto Kehadiran Bakal Calon Wali Kota Jambi Haji Abdul Rahman (HAR). 


































































Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar