Ticker

6/recent/ticker-posts

Wisma Tosin dan Kantor PPTSB, Kebanggaan Toga Sinaga


Wisma Tosin dan Kantor PPTSB, Kebanggaan Toga Sinaga.

Medan-
Adalah anugerah yang luar biasa bagi kita marga Sinaga, khususnya para opung kita, diberi wawasan yang visioner untuk membangun dan mempersatukan kita marga Sinaga. Tahun 1940 misalnya, para opung kita sudah memiliki pandangan jauh ke depan dengan mendirikan perkumpulan marga Sinaga; PPTS. Indonesia malah belum merdeka. 

Tahun 1977, para opung kita juga sudah berpikir untuk pengembangan SDM Pomparan Toga Sinaga. Berbasis PPTSB Kota Medan, para opung kita membeli lahan di Jalan Kenanga Raya Kota Medan. 

Di lahan seluas 2.160 m2 tersebut dibagun asrama. Kemudian dialih fungsi menjadi Sekolah. Tahun 2005, direnovasi menjadi KANTOR PPTSB. Pada kepengurusan PPTSB 2010-2014, dengan Ketua Bapak Mangihut Sinaga,  lahan dan gedung kita yang ada di Kenanga Raya ditukar guling pada Tahun 2013. 

Jadilah hasilnya; gedung kita sebagaimana yang ada di jalan Bunga Terompet Medan. Inilah gedung kita, WISMA TOSIN. Menjadi salah satu ikon kebanggaan kita. Luar biasa kita marga Sinaga di mata marga-marga lain. Luar biasa pula kepedulian kita terhadap keberadaan gedung tersebut. Masing-masing kita selalu ingin mengunjunginya bahkan ingin merawatnya agar tetap cantik berdi kokoh sebagai salah satu simbol kebanggaan kita.
Wisma Tosin dan Kantor PPTSB, Kebanggaan Toga Sinaga.

Di depan Wisma Tosin, berdiri megah KANTOR PPTSB. Mantap!!!!Ada ruangan Ketua PPTSB, Ruaangan Sekjen, ruangan Ketwil Sumut 1, ruangan ketua Yayasan Tosin. Masih ada ruangan-ruangan lain. TAPI YanG PALING PENTING ADA KHUSUS RUANG DISKUSI/DIALOG. 

Ruang diskusi atau ruang rapat, dapat menampung sampai 25 orang. Ruangan ini ber AC, bisa juga disediakan infokus. Horasma. Mauliate. (Drs Albertus Sinaga MPd/Jambi)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar