Ticker

6/recent/ticker-posts

Sukses Raker Pengurus PPTSB Pusat di Medan

Ketua Umum PPTSB Pusat Mangihut Sinaga SH MM (tengah) saat memimpin Rapat Kerja (Raker) Pengurus Parsadaan Pomparan Toga Sinaga Dohot Boru (PPTSB) Pusat dilaksanakan di Gedung Naga Hall Jalan Sisingamangaraja Amplas Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara, Jumat 1 Februari 2019. Foto-Foto Oleh: Pa Rendy Sinaga
Medan-Rapat Kerja (Raker) Pengurus Parsadaan Pomparan Toga Sinaga Dohot Boru (PPTSB) Pusat dilaksanakan di Gedung Naga Hall Jalan Sisingamangaraja Amplas Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara, Jumat 1 Februari 2019. Pada waktu yang sama juga dilaksanakan Rapat Kerja PPTSB Cabang Samosir serta PPTSB Wilayah Sumut 1 yang terdiri dari 12 Cabang PPSTB.
(Susunan Pengurus PPTSB Pusat Masa Bhakti 2018-2022)

Ketua Departemen Informasi dan Komunikasi PPTSB Pusat Drs Albertus Sinaga MPd yang turut menghadiri Raker Pengurus PPTSB Pusat itu melaporkan, Raker dimulai dari Pukul 17.00 WIB hingga berakhir Pukul 23.30 WIB. Raker juga dihadiri Ketua Umum PPTSB Pusat Mangihut Sinaga SH MH dan Seluruh Jajaran Pengurus PPTSB Pusat.

Menurut Drs Albertus Sinaga MPd, Raker juga membahas soal iuran anggota PPTSB se Indonesia ke Pengurus Pusat PPTSB. Iuran Rp 1000/Anggota PPTSB tiap bulan diharapkan terlaksana. PPTSB Sumut 1 juga diharapkan sebagai motor penggerak iuran Rp 1000/anggota/bulan tersebut.  

Reker juga membahas program kerja tiap departemen di PPTSB seperti Departemen Organisasi, Keanggotaan dan Kaderisasi yang dipaparkan langsung oleh Ketuanya Pnt. Yas Sinaga, MBA.

Kemudian pemaparan program kerja Departemen Kesehatan Dan Lingkungan Hidup oleh ketuanya Dr. Melva Sinaga br. Silitonga, M.Si. Kemudian Departemen Politik, Hukum Dan Ham, Departemen Asset Dan Parartaoon, Departemen Kepemudaan, Departemen Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.

Selanjutnya Departemen Pendidikan Dan Tenaga Kerja, Departemen Informasi Dan Komunikasi, Departemen Pemberdayaan Ekonomi Dan Usaha, Departemen Sosial Dan Kerohanian, Departemen Sejarah, Adat, Seni Dan Budaya. Semua pembahasan berjalan dengan baik.

Disebutkan, pada Raker PPTSB Pusat itu juga diterima dana hibah sebesar Rp 200 Juta dari Pemerintah Kabupaten Samosir ke PPTSB Pusat dalam bentuk pelaksanaan Seni Budaya Tahun 2019 yang rencananya dilaksanakan di Komplek Tugu Toga Sinaga di Urat II Samosir. 

Pembuatan Websita Toga Sinaga

Sementara Ketua Departemen Informasi dan Komunikasi PPTSB Pusat Drs Albertus Sinaga MPd memaparkan program kerja rencana pembuatan Website (Portal Daring) Toga Sinaga. (Rencana www.togasinaga.id).

Menurut  Drs Albertus Sinaga MPd,  penerbitan Media Website Toga Sinaga guna mendukung keberadaan Organisasi Parsadaan Pomparan Toga Sinaga Boru (PPTSB) yang modern saat ini. Tentunya harus didukung oleh suatu media berbasis Online untuk mempublikasikan Kegiatan PPTSB, seperti Musyawarah Besar (Mubes) PPTSB Ke XIV Tahun 2018 yang telah berlangsung di Komplek Tugu Toga Sinaga Desa Urat II, Kecamatan Palipi, Kabupaten Samosir, Provinsi Sumatera Utara pada 18-20 Oktober 2018 lalu. Penyebaran permukiman warga PPTSB di Indonesia, bahkan Dunia juga cukup luas sehingga lewat media Daring bisa diakses secara luas.

Kemudian ditengah meningkatnya jumlah Anggota PPTSB dengan penyebaran tempat tinggal yang cukup luas, sarana komunikasi yang bisa dimanfaatkan menjalin komunikasi masih sangat minim. Hal tersebut disebabkan belum adanya media komunikasi  khusus Toga Sinaga secara permanen berbasis Online.

Menyadari hal tersebut, kata Drs Albertus Sinaga, maka Departemen Informasi dan Komunikasi PPTSB Pusat  Kepengurusan 2018-2022 berupaya menghadirkan sebuah media komunikasi berbasis digital (daring) bagi warga PPTSB. Media komunikasi tersebut kami terbitkan dalam bentuk Online Rencana “www.togasinaga.id”.

Portal www.togasinaga.id sebagai salah satu Media Dokumentasi Digital Kegiatan PPTSB Pusat dan lainnya. Seiring perkembangan Dunia Teknologi Informasi, penerbitan Portal www.togasinaga.id untuk dapat diakses secara luas, khususnya menjangkau seluruh komunitas warga masyarakat Toga Sinaga.

Katanya, sedangkan maksud dan tujuan penerbitan www.togasinaga.id untuk membangun suatu wadah komunikasi dan informasi bagi seluruh warga Toga Sinaga atau PPTSB se Indonesia dan Dunia. Meningkatkan komunikasi di tengah warga PPTSB.

Kemudian tujuan penerbitan www.togasinaga.id, menjadi Media Dokumen Digital Kegiatan PPTSB Pusat dan lainnya. Juga menyajikan informasi mengenai berbagai aktivitas atau kegiatan warga Toga Sinaga atau PPTSB di Seluruh Indonesia yang dapat dikirimkan kepada Infokom PPTSB Pusat untuk diterbitkan. Baik aktivitas sosial, budaya, ekonomi, kerohanian dan kegiatan lainnya.
Selain itu, juga meningkatkan pemberitaan tentang kehidupan warga Toga Sinaga secara luas sebagai salah satu upaya mempererat rasa kepedulian di tengah warga PPTSB. 

Menyajikan Kepengurusan Organisasi PPTSB Pusat, Wilayah, Cabang Se Indonesia. Juga menerbitkan Kegiatan Anggota PPTSB Se Indonesia yang sumber informasinya dari Group WA PPTSB Wil/Cab Se Indonesia yang sudah ada. Juga menyajikan Berita Advertorial dan Benner Iklan Usaha Anggota PPTSB dengan bekerjasama dengan
Departemen Informasi dan Komunikasi PPTSB Pusat.

“Kami berharap Ketua Umum dan Pengurus PPTSB Pusat dan Jajaran serta Anggota PPTSB di manapun berada, turut mendukung penerbitan Media Portal Toga Sinaga ini,” ujar Albertus Sinaga yang sukses menulis Buku “Toga Sinaga dan Perkembangannya” ini. (Asenk Lee Saragih)

Suasana Rapat Kerja (Raker) Pengurus Parsadaan Pomparan Toga Sinaga Dohot Boru (PPTSB) Pusat dilaksanakan di Gedung Naga Hall Jalan Sisingamangaraja Amplas Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara, Jumat 1 Februari 2019. Foto Oleh: Pa Rendy Sinaga
Suasana Rapat Kerja (Raker) Pengurus Parsadaan Pomparan Toga Sinaga Dohot Boru (PPTSB) Pusat dilaksanakan di Gedung Naga Hall Jalan Sisingamangaraja Amplas Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara, Jumat 1 Februari 2019. Foto Oleh: Pa Rendy Sinaga


Suasana Rapat Kerja (Raker) Pengurus Parsadaan Pomparan Toga Sinaga Dohot Boru (PPTSB) Pusat dilaksanakan di Gedung Naga Hall Jalan Sisingamangaraja Amplas Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara, Jumat 1 Februari 2019. Foto Oleh: Pa Rendy Sinaga

Suasana Rapat Kerja (Raker) Pengurus Parsadaan Pomparan Toga Sinaga Dohot Boru (PPTSB) Pusat dilaksanakan di Gedung Naga Hall Jalan Sisingamangaraja Amplas Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara, Jumat 1 Februari 2019. Foto Oleh: Pa Rendy Sinaga

Ketua Departemen Informasi dan Komunikasi PPTSB Pusat Drs Albertus Sinaga MPd (berdiri) memaparkan program kerja rencana pembuatan Website (Portal Daring) Toga Sinaga. (Rencana www.togasinaga.id) pada Rapat Kerja (Raker) Pengurus Parsadaan Pomparan Toga Sinaga Dohot Boru (PPTSB) Pusat dilaksanakan di Gedung Naga Hall Jalan Sisingamangaraja Amplas Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara, Jumat 1 Februari 2019. Foto Oleh: Pa Rendy Sinaga

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar